PEMBERDAYAAN PENYANDANG DISABILITAS DALAM MEMBUAT PRODUK SOFT AKSESORIS MELALUI PEMANFAATAN KAIN PERCA – Skema UNGGULAN A 2024/1

PEMBERDAYAAN PENYANDANG DISABILITAS DALAM MEMBUAT PRODUK SOFT AKSESORIS MELALUI PEMANFAATAN KAIN PERCA – Skema UNGGULAN A 2024/1

Pengabdian Masyarakat Program Studi Kriya bekerjasama dengan Unit Pelaksana Teknik Dinas (UPTD) Pusat Pelayanan Sosial Griya Harapan Difabel (PPSGHD) merupakan unit pelaksana teknis di bidang rehabilitasi dan pelayanan sosial dari Dinas Sosial Jawa Barat, yang berlokasi di jalan Jend. H. Amir Machmud No 31, Cibabat, Kota Cimahi, Jawa Barat, bertujuan untuk mengembangkan keterampilan handycraft bagi penyandang disabilitas di Unit Pelaksana Teknik Dinas (UPTD) Pusat Pelayanan Sosial Griya Harapan Difabel. Melalui pelatihan berbasis teknik tekstil, khususnya teknik embroidery, berupaya mengembangkan kreatifitas serta pengetahuan dan meningkatkan kemandirian serta potensi ekonomi klien dengan menghasilkan produk soft aksesoris menggunakan kain batik dan kain perca. Selain itu adanya kebutuhan dalam strategi pengembangan usaha dalam keterampilan handycraft, strategi peningkatan dalam penjualan brand berupa pembuatan produk menggunakan kain batik, serta strategi peningkatan sumber daya manusia melalui pemberdayaan disabilitas melalui pelatihan. Salah satu sasaran pada bimbingan keterampilan unggulan yaitu handycraft.

Melalui pemanfaatan kain perca menjadi produk soft aksesoris berpotensi untuk dikembangkan dan dibuat oleh penyandang disabilitas karena mudah dikerjakan dan dapat menggunakan peralatan sederhana yang ramah dengan penyandang disabilitas. Teknik dalam pembuatan aksesoris ini menggunakan teknik tekstil berupa teknik embroidery atau teknik menyulam. Metode yang digunakan dalam pembuatan produk berupa pemberian teori atau pengetahuan terkait teknik dan juga praktek secara langsung dalam pembuatan kerajinan, baik dari segi persiapan, melalukan transfer pengetahuan dan pemahaman teknik, lalu melakukan praktek secara langsung. Praktek tersebut mencakup persiapan alat dan bahan, pembuatan produk menggunakan teknik embroidery, dan penyelesaian akhir produk.

Melalui pemberdayaan penyandang disabilitas dalam membuat produk soft aksesoris melalui pemanfaatan kain batik dan kain perca, dengan kemampuan yang telah dipelajari siswa, maka pengembangan keterampilan diarahkan pada pengembangan keterampilan teknik tekstil berupa teknik embroidery, dimana tidak membutuhkan alat khusus dan keterampilan khusus dalam pembuatannya, singga teknik ini mudah diikuti dan ramah bagi penyandang disabilitas dan mudah untuk diikuti bagi siswa kelas handycraft.

Pengabdian Masyarakat Program Studi Kriya bersama Dinas Sosial Pusat Pelayanan Sosial Griya Harapan Difabel (PPSGHD) melalui “Pemberdayaan Penyandang Disabilitas dalam Membuat Produk Soft Aksesoris melalui Pemanfaatan Kain Perca”

 

4-5 September 2024

Jeng Oetari (NIP: 23980019)

Morinta Rosandini (NIP: 14860089)

Liandra Khansa Utami Putri (NIP: 22950031)

Tiara Larissa (NIP: 23950014)

Citra Puspitasari (NIP: 14850088)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *